Apa Itu pendidikan Vokasi ?



Pendidikan vokasi, yaitu pendidikan tinggi yang menunjang pada penguasaan keahlian terapan tertentu, meliputi program pendidikan Diploma (diploma1/Ahli Pratama, diploma 2/Ahli Muda, diploma 3/Ahli Madya, dan diploma 4/Sarjana Terapan yang setara dengan program pendidikan akademik strata 1).

1. Gelar yang didapat

    Gelar yang didapat antara pendidikan vokasi dengan sarjana tentu akan berbeda. Untuk alumni pendidikan vokasi D1 akan bergelar Ahli Pratama (A.P.), D2 akan bergelar Ahli Muda Pendidikan (A.Ma.), D3 bergelar Ahli Madya (A.Md.).

2. Tujuan Pendidikan

    Pada vokasi, akan diajarkan dan dipersiapkan untuk langsung bekerja dengan banyaknya praktik di bidang studi yang dipilih. Hal ini akan meningkatkan kemampuan dan keahlian siap kerja. 

3. Kurikulum Pendidikan Vokasi

    Bisanya pada kurikulum akademik memiliki komposisi 60 persen praktik dan 40 persen teori.

4. Jangka Waktu Pendidikan

    Masa studi vokasi terbilang lebih singkat dibandingkan dengan sarjana. Untuk vokasi, jangka waktu pendidikan antara 1-4 tahun tergantung jenjang yang dipilih. Pendidikan vokasi bisa menyelesaikan studi dalam 1 tahun untuk D1, 2 tahun untuk D2, 3 tahun untuk D3, dan 4 tahun untuk D4. 

5. Peluang Studi Lanjut

    Untuk vokasi, setelah menyelesaikan studi D4, kita bisa melanjutkan studi pendidikan ke magister karena D4 sudah bergelar Sarjana Terapan, sehingga memungkinkan untuk langsung meneruskan ke S2. Untuk program sarjana kita bisa langsung meneruskan pendidikan ke jenjang magister.

Komentar